Anda tentunya sudah sangat akrab dengan istilah THR. THR adalah kependekan dari tunjangan hari raya dan selalu dinantikan oleh para pekerja. Ada banyak cara untuk memanfaatkan THR dan salah satunya adalah dengan menggunakannya sebagai modal usaha. Apakah memang THR bisa dipakai sebagai modal usaha? Lalu seperti apa caranya?
Menggunakan THR sebagai Modal Usaha
Nilai THR yang diterima oleh setiap orang mungkin berbeda-beda. Namun, jika dimanfaatkan dengan benar maka THR tersebut akan memberikan manfaat yang sama besarnya. Termasuk jika uang THR tadi dipakai untuk memulai sebuah usaha. Berikut adalah tips-tips yang dapat dicoba:
1. Segera Pisahkan Uang THR
Pertama-tama, Anda perlu memisahkan uang THR dari akun rekening yang biasa digunakan untuk bertransaksi. Segera setelah menerima dana THR, Anda bisa langsung memisahkannya ke akun terpisah. Tujuannya agar uang THR tadi tidak dimanfaatkan untuk kebutuhan lainnya karena akan dipakai sebagai modal usaha.
2. Siapkan Dana Lebaran Sejak Dini
Tujuan pembagian THR adalah untuk memberikan dana lebaran kepada para pekerja. Jika Anda ingin memakai THR tadi untuk modal usaha maka Anda harus mempersiapkan dana lebaran sendiri. Tidak masalah, mulai saja sejak dini jauh-jauh hari sebelum lebaran.
Persiapkan dana lebaran Anda sendiri sejak dini. Alokasikan tabungan khusus untuk lebaran sehingga nantinya dana THR bisa dipakai untuk modal usaha. Jadi Anda tidak perlu merasa kekurangan karena THR akan dipakai untuk kebutuhan lain, bukan untuk kebutuhan lebaran.
3. Pilih Jenis Usaha yang Tepat
Tentu saja Anda juga harus memilih jenis usaha yang tepat. Pastikan untuk menentukan sejak awal jenis usaha apa yang akan ditekuni sehingga tahu berapa banyak modal yang harus dipersiapkan. Jangan lupa, buat juga rencana usaha yang matang sehingga Anda tidak akan kebingungan setelah dana modal terkumpul.
Dalam hal ini Anda juga sangat disarankan untuk langsung melakukan riset pasar. Bagi seorang pebisnis, riset pasar adalah hal yang sangat penting. Melalui riset pasar ini pebisnis bisa tahu siapa target konsumen yang bisa dijangkau dan bagaimana strategi marketing yang dapat diterapkan.
4. Gunakan Media Online untuk Memulai Usaha
THR biasanya tidak terlalu besar jadi Anda perlu meminimalkan pengeluaran dari berbagai sisi saat memulai sebuah usaha. Tidak masalah, Anda bisa coba melakukan promosi lewat media online yang dianggap jauh lebih terjangkau. Manfaatkan media sosial dan media digital lain yang bisa diakses secara gratis.
Anda bisa menghemat lebih banyak biaya promosi dengan cara ini. Apalagi sekarang media sosial begitu banyak dimanfaatkan oleh masyarakat. Jadi meskipun biayanya terjangkau, Anda tetap bisa menikmati efek promosi yang optimal.
5. Dapatkan Tambahan Modal
Cobalah untuk mendapatkan tambahan modal dari sumber lainnya. Jika hanya memanfaatkan dana THR mungkin akan sulit bagi Anda untuk menjalankan strategi bisnis yang sudah disusun tadi. Namun jika modal yang dimiliki lebih besar, maka Anda bisa merasa lebih leluasa.
Tentunya Anda harus membuat perhitungan terlebih dahulu. Berapa banyak modal yang dibutuhkan sehingga bisa mencari tambahan modal sesuai keperluan bisnis tadi. Pilihlah sumber modal yang mudah dijangkau dan tentunya terjamin aman.
BFI Finance bisa menjadi solusi tepat bagi Anda yang butuh tambahan modal usaha. Melalui BFI Finance Anda bisa mendapatkan tambahan modal tanpa perlu ribet. Sudah terjamin aman dan Anda akan segera memperoleh modal usaha sesuai kebutuhan sehingga rencana usaha bisa langsung dijalankan tanpa kendala.